Join The Community

Search

Jumat, 25 Maret 2011

ANCAMAN BOM BUKU

Kurir Teror Bom Buku Terlacak!
TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Anggota Gegana Brimob memeriksa paket yang dicurigai berisi rangkaian bom di halaman komplek Kantor Berita 68H, Utan Kayu, Jakarta Timur, Kamis (17/3/2011). Setelah diperiksa paket langsung dibawa oleh Gegana markas Brimob.

JAKARTA - Teka-teki siapa pelaku rangkaian teror bom dalam paket buku yang mengguncang ibukota Jakarta yang kemudian menjalar ke sejumlah wilayah Indonesia beberapa waktu belakangan menemukan titik terang. Mabes Polri melalui divisi Humas menyebut kurir yang mengantarkan paket bahan peledak di dalam buku tersbeut sudah terlacak.

“Kurir pengirim paket bom buku sudah terlacak. Setelah dilakukan analisis dari tim Mabes dan Densus 88, ada perkembangan yang sementara positif,” kata Kabag Penum Mabes Polri Kombes Pol Boy Rafli, seperti dikutip dari akun Facebook Divisi Humas Mabes Polri, Rabu (23/3/2011).


Menurut Boy, hasil penyelidikan Polisi terhadap kasus teror bom buku menunjukkan perkembangan yang positif bagi pengungkapan pelaku teror. Penyidikan polisi kini tinggal difokuskan pada kelompok-kelompok yang dicurigai melakukan aksi teror bom buku.

“Arah penyelidikan sementara berupaya menajamkan siapa kelompok-kelompok mana yang terlibat,” jelas Boy.

Meski begitu, polisi belum bisa mengungkap siapa pelaku teror ke publik. Menurut Boy, ekspos hasil penyelidikan ke publik malah akan menyulitkan, bahkan mengganggu proses penyidikan. Karena itu polisi meminta agar semua pihak sabar menunggu kabar selanjutnya

“Kalau diberitakan, tentu mengaburkan sasaran. Tentu kontraproduktif. Jadi mohon sabar saja,” ujar Boy.
sumber : tribunnews.com

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...